Hp Nokia Lumia 920 - gambar:nokia.com |
Apakah anda telah menemukan hal tersembunyi dari contoh tips membeli hp yang saya telah saya ulas di atas? ya intinya pilihlah sesuai kebutuhan, karena ketika kebutuhan anda dari sebuah hp ponsel telah terpenuhi, maka anda tidak akan merasa kecewa atas apa yang telah anda beli.
Untuk mempermudah anda dalam menentukan hp idaman, anda dapat mempertimbangkan tips atau hal-hal berikut ini.
1. Hp mahal tidak berarti bagus atau cocok untuk setiap individu
2. Hp murah juga tidak berarti buruk sepanjang menutupi kebutuhan komunikasi
3. Pilih hp sesuai kebutuhan atau gaya hidup (wajib!)
4. Pertimbangkan antara harga dan fasilitas dari sebuah hp
5. Belilah hp di toko hp yang terpercaya
6. Pastikan harga hp anda sesuai dengan harga hp terbaru dipasaran
7. Cek kualitas hp baru yang anda beli di toko
8. Cek garansi dan info servis merek hp anda
9. Terakhir, baca review merek hp yang akan anda beli sebelum memutuskan.
Galaxy Ch@t samsung.com |
Anda mungkin pernah melihat seorang anak kecil yang memegang hp Blackberry atau Samsung Galaxy series, coba anda berpikir, apakah hp itu akan terpakai maksimal?. Lalu coba anda pikirkan jika seorang penggila musik tetapi membeli hp kamera, sedangkan pecinta photograpi membeli hp musik? ini jelas salah total bukan? jadi inti dari tulisan tips membeli handphone baru ini (mungkin juga termasuk jenis hp bekas) adalah penuhi kebutuhan anda terlebih dahulu, kemudian jangan lupakan hal-hal lain seperti yang telah saya tulis dalm kumpulan tips di atas.
Hal yang tak kalah penting lainnya yang layak kita perhatikan saat ini adalah perkembangan sistem operasi pada sebuah handphone, jika dulu kita hanya sering disuguhi hp ber OS Java, Symbian juga Windows Mobile, tapi kini kita tengah hidup di masa keemasan Android. Jika anda menginginkan hp yang didukung oleh ribuan aplikasi juga game gratis, anda bisa melirik hp Android. Jangan khawatir tentang masalah budget, hp Android juga tersedia dalam harga murah di bawah 1 juta - kisaran 1 juta, sampai yang termahal diatas 4juta-5juta seperti keluarga Galaxy Nexus.
Kini anda telah mengetahui cara membeli handphone baru, saatnya belanja.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Ada pertanyaan sekitar artikel diatas? silahkan berkomentar dengan baik. Untuk mudah berkomentar, pilih [Name/URL], (URL boleh kosong).